Purbosari. ofc - Studi Komparasi yang diselenggarakan DLH Kabupaten Temanggung ke Bandung ini dengan mengikutsertakan beberapa desa di wilayah Kabupaten Temanggung. Kegiatan dilaksanakan selama dua hari, Selasa sampai dengan Rabu tanggal 10-11 Desember 2024. Adapun lokasi studi ini ada beberapa tempat, diantaranya DLH Kabupaten Bandung, TPS3R Batu Jajar Kecamatan Rancaekek Kabupaten Bandung Barat dan Pengolahan sampah terpadu komplek gedung sate Bandung. Kegiatan ini tentunya sebagai langkah serius Kabupaten Temanggung dalam hal penanganan sampah. Sinergitas sampai ke tingkat desa harapannya, dari hulu sampai hilir di Wilayah Temanggung dapat tertangani dengan baik. Turut hadir Kepala Desa Purbosari dalam studi komparasi tersebut, harapannya selepas mengikuti kegiatan tersebut dapat mengaplikasikannya di Desa Purbosari. Seperti yang kita ketahui bahwa Desa Purbosari dari sisi fasilitas maupun SDM memang sudah ada, namun perlu adanya optimalisasi agar pengelolaan sampah ini dapat terlaksana sampai tuntas
KEPALA DESA PURBOSARI IKUT SERTA STUDI KOMPARASI DLH TEMANGGUNG KE BANDUNG
- Desa : Purbosari
- Kecamatan :Ngadirejo
- Website : purbosari-ngadirejo.temanggungkab.go.id
- Smart Living (Hidup Cerdas)
- 11 Desember 2024 16:08:28
- 148